Melukis Payung, Kenalkan Pesona Kabupaten Malang Dari Tangan Ribuan Pelajar

Inspirasicendekia.com, MALANG – Kreasi seni lukis keindahan wisata Kabupaten Malang ditunjukkan ribuan pelajar SMP di lapangan parkir Taman Lalu Lintas Stadion Kanjuruhan, Kamis (5/9/2019). Kreasi ini dikemas dalam lomba seni melukis payung secara masal.

Lomba lukis ini dikemas dengan jumlah 1.549 peserta, menggambarkan Hari Jadi Kabupaten Malang tahun ini. Peserta dibagi beberapa blok untuk memudahkan penilaian oleh puluhan juri.

Selama tiga jam, ribuan pelajar ini tampak fokus menggambar motif, lalu menorehkan kuas dengan berbagai warna cat yang ada. Sambil melukis, ide-ide kreatif coba diekspresikan sebaik mungkin, untuk menghasilkan lukisan sesuai tema yang diharapkan.

“Obyek yang jadi tema harus muncul dalam lukisan. Selebihnya, bagaimana perpaduan dan komposisi pewarnaan yang dihasilkan, harus pas dan bagus,” kata Anak Agung Gede Arimbawa, dosen jurusan Seni Disain, Fakultas Sastra dan Budaya UM, selaku juri utama lomba lukis.

Terpisah, Kabid Pendidikan SMP Dinas Pendidikan Kabupaten Malang, Puji Hariwati mengungkapkan, digelarnya lomba lukis ini bertujuan menggali kreativitas siswa di bidang seni.

“Siswa digali kreativitas seninya. Goalnya membantu peningkatan pariwisata Kabupaten Malang. Temanya ya obyek wisata, apa yang Indah di Kabupaten Malang. Bisa infrastrukturnya, pantainya,” ungkapnya.

Harapannya, lanjut Puji, anak-anak mendapatkan inspirasi kelak di hari kemudian.

“Tidak sekadar lomba. Anak-anak bisa mendapatkan inspirasi yang bisa mengantarkan masa depannya. Entah dari sisi seninya, budaya, atau sejarahnya,” demikian Puji Hariwati. [rul]

Sebarkan berita:

About Choirul Amin

Founder PT. Cendekia Creatindo

View all posts by Choirul Amin →

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *