Launching Empat Kelas Industri, SMK PGRI 3 Gelar Workshop Softskill

Inspirasicendekia.com, MALANG – SMK PGRI 3 Malang menghadirkan pengalaman belajar penuh makna, Sabtu 5 Mei 2018. Sejak pagi, berbagai materi workshop softskill diberikan kepada ratusan pelajar SMP dan MTs se Malang Raya.

Acara ini bersamaan dengan launching Kelas Industrial Baru yang diselenggarakan di SMK PGRI 3 yang berpredikat sebagai SMK swasta terbaik ini. Yakni, Role Play Class, Yamaha Class, Yakuza Class dan Swiss Bellinn Class.

Dalam acara ini, pihak Direktorat Pembinaan SMK Kemendikbud RI yang diwakili Kasubdit Lasjurin, Sariadi ST, MBA berkesempatan hadir dan menjadi keynote speaker. Hadir pula dari Dinas Pendidikan Jawa Timur yang diwakili Kabid Pendidikan Menengah Kejuruan, DR Hudiono dan perwakilan 4 Kelas Industri dan 15 aliansi rekanan SMK Revitalisasi.

Di hadapan pihak PSMK Kemdikbud dilakukan penandatanganan nota kesepahaman (MoU) SMK PGRI 3 Malang dengan pihak PT Rodasakti Suryaraya, Swiss Bellinn Hotel, PT Surabaya Autocomp Indonesia, dan CV Role Play Semesta. MoU ini terkait penyelenggaraan kelas industri Hotel Engineering Class, Yamaha Class, Role Play Studio, dan Wiring Harness Class.

Launching Empat Kelas Industri, SMK PGRI 3 Gelar Workshop Softskill

Kepala SMK PGRI 3 Kota Malang Lukman Hakim menjelaskan, apa yang dilakukannya sebagai upaya diharapkannya kiprah SMK mendukung progran berkelanjutan Kawasan Industri dan Kawasan Ekonomi Khusus di yang amanatkan Kemendukbud.

“Tahun 2018 ini, SMK PGRI ingin mengeimplementasikan amanat Kemdikbud mendukung dua program berkelanjutan itu. Tahun ini juga, tiga kelas industri ditambah satu program bekerja sama dengan pihak Australia kami jalankan,” terang Lukman.

Menurut Lukman Hakim, dibukanya kelas industri ini sekaligus memberikan sumbangsih kepada masyarakat umum. Salah satunya dengan terlebih dulu diberikan berbagai workshop terutama kepada setidaknya 300 pelajar SMP/MTs. Ada 11 sesi wokshop kompetensi keahlian yang diberikan kepada masyarakat. Diantaranya, Smart Marketing, 3D Printing, Animasi, Robotics, Service Unit Daihatsu, juga bedah film. [ryn/min]

Sebarkan berita:

About Choirul Amin

Founder PT. Cendekia Creatindo

View all posts by Choirul Amin →

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *