inspirasicendekia.com, MALANG – Pasar Rakyat yang digelar digelar areal GOR Ken Arok Kota Malang sepekan ini menjadi tempat pas bagi warga berburu produk yang diinginkan. Pasar Rakyat jadi peluang bagi ruwindomart mengenalkan bisnisnya sebagai peritel bahan pokok makanan.
Satu booth ruwindomart didirikan dalam Pasar Rakyat ini dengan tagline #partnerDapurAnda. Dengan item produk sayur segar dalam kemasan, booth ini dilengkapi juga sistem aplikasi penjualan dan sejumlah kendaraan untuk mengantar barang pesanan (delivery order).
Wakil Walikota Malang Ir H Sofwan Edi Jarwoko, yang mendampingi Walikota Malang Sutiaji saat pembukaan resmi Pasar Rakyat, Jumat (11/10) malam, juga sempat mampir beberapa saat ke booth ruwindomart. Ia didampingi Dandim 0818 Letkol Inf Tommy Anderson dan sejumlah rombongan.

Wawali Kota Malang sempat melihat produk ruwindomart dan menanyakan sejumlah hal tentang sistem penjualan hasil petani hingga bisa sampai ke konsumen. Dengan hadirnya ruwindomart, diharapkan bisa memenuhi bahan makanan segar warga Malang Raya sekaligus mengangkat petani lokal.
Cecep Lili, owner ruwindomart mengungkapkan, ruwindomart hadir sebagai pelaku ritel sayuran berbasis online shopping. Jadi, memang tidak menjual produknya secara langsung melalui lapak-lapak layaknya di pasar atau pusat perbelanjaan. Produk sayuran tidak digelar langsung, namun bisa dipesan secara online dan diantarkan kepada pembeli.
“Bahan kebutuhan rumah tangga yang kami jual lebih aman dan segar, karena memang berkualitas dan disimpan secara khusus. Calon pembeli tinggal pesan, dan barang kami kirim tidak lama setelah pemesanan,” kata Cecep, Sabtu (12/10) petang.
Pasar Rakyat dalam rangka HUT ke-41 FKPPI sendiri digelar selama 11 sampai 19 Oktober 2019. Selama even ini, booth ruwindomart menyediakan berbagai item produk sayuran segar dalam kemasan dengan diskon hingga 50 persen.
Pengunjung pun cukup menerima dan merespon baik ritel ruwindomart dengan layanan online shopping-nya. Dalam waktu dua hari saja, banyak testismoni positif dan puas dari konsumen yang masuk ke messanger layanan pelanggan.
Salah satu pengunjung mengaku puas dengan layanan antar yang cepat item yang dipesan, juga mengapresiasi permintaan retur olehnya. Sebagian konsumen lainnya, bahkan meminta agar ruwindomart memperbanyak item produk yang dijual. [amn]