Petakan Minat Bakat Siswa, SMAN Rame-rame Galar Psikotes

Inspirasicendekia.com, MALANG – Mengawali tahun ajaran baru, sejumlah SMAN menyelenggarakan tes psikologi (paikotes) yang harus diikuti semua siswa baru. Tujuannya, untuk mengetahui tingkat kecerdasan dan keberbakatan masing-masing siswa sehingga lebih tepat diarahkan nantinya.

Psikotes ini seperti dilaksanakan di SMAN 1 Kepanjen dan SMAN 1 Turen, Kamis (13/7). Di SMAN Turen misalnya, tes diikuti sejumlah 320 siswa baru. Materi soal tes tulis yang dikerjakan diantaranya tes intelejensi (IQ), tanggung jawab pribadi, kepercayaan diri, manajemen konflik dan tipe adaptasi, serta spesifikasi minat bidang karir.

Inta Elok Yowati SPd, koordinator BK SMAN 1 Turen mengatakan, meteri psikotes yang diberikan sudah sesuai kebutuhan anak usia SMA. Tujuannya, agar siswa mudah dikondisikan mampu beradaptasi dengan lingkungan, bisa kenali sendiri dan bisa mengatasi setiap masalah yang dihadapi.

“Psikotes tidak sekadar untuk penempatan peminatan siswa. Hasil tes psikologi bisa menjadi bekal selama ada di sekolah dan menjadi siswa,” terangnya.

Dikatakan Elok, sebenarnya ada 9 jenis tes kecerdasan spesifik dan majemuk yang bisa diukur. Di SMAN Turen, psikotes dilaksanakan klasikal saat awal masuk tahun ajaran baru. Saat siswa kelas XII, lanjutnya, siswa bisa mengikuti psikotes untuk diketahui kemana yang tepat setelah lulus. Tetapi, pihaknya hanya memfasilitasi, dan butuh tes apa tidak terserah siswa.

“Idealnya, hasil tes expired 6 bulan dan harus diukur lagi. Ini karena tes psikologi juga masih dipengruhi aspek fisik, kematangan, dan lingkungan,” ungkap Elok.

Terkhusus besaran hasil tes intelejensi, akan digunakan untuk layanan peminatan. Selama ini, hasil psikologi relatif valid dengan hasil belajar siswa. Nantinya, SMAN Turen juga akan menggelar workshop lanjutan hasil psikotes khusus diikuti guru pembimbing akademik (PA) kelas X. [min]

Sebarkan berita:

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *