Jangan Gampang Klik Lampiran atau Link Mencurigakan

cyber crime

Data Norton by Symantec juga pernah menyebutkan, sebanyak 70% orang percaya bahwa berbagi password email mereka dengan teman lebih berisiko dari pada meminjamkan mobile mereka (30%).

Selain itu, dalam hal penggunaan password, hanya 4 dari 10 (45%) responden selalu menggunakan password yang aman dengan kombinasi dari setidaknya delapan huruf. Bahkan tak jarang dari mereka menggunakan password yang sama untuk dua akun atau lebih.

Norton by Symantec memberi cara aman agar aktivitas online pengguna gadget agar tidak mudah menjadi sasaran cyber crime. Berikut beberapa tips Online aman versi Norton:
Pertama, pilih password yang unik, cerdas, dan aman untuk setiap akun online yang anda miliki.

Kedua, hapus email dari pengirim yang tidak Anda kenal, dan jangan klik lampiran atau link pada email yang terlihat mencurigakan.

Ketiga, Jika terdapat tawaran yang tampak menarik pada situs media sosial, hal itu mungkin saja berbahaya. Waspadalah terhadap perangkap untuk mengklik link dari situs media sosial. Sebelum mengklik, arahkan mouse ke link untuk melihat tujuannya.

Keempat, pastikan Anda selalu memantau akun rekening keuangan Anda terkait aktivitas yang tidak biasa. Jika ada transaksi yang Anda rasa tidak pernah Anda lakukan, segera laporkan. Seringkali penjahat cyber melakukan “tes” transaksi dalam jumlah kecil sebelum mencoba untuk menguras rekening dengan jumlah yang lebih besar.

Kelima, jangan menunda menginstal software keamanan dan memperbaruinya secara teratur. Gunakan pula solusi backup aman untuk melindungi file dan backup secara teratur sehingga penjahat tidak dapat menggunakannya sebagai tebusan.

Jangan lupa, tetap melaporkan segala kejahatan cyber ke polisi dalam bidang cyber maupun polisi lokal jika Anda telah terkena kejahatan cyber atau pencurian identitas. (*)

Sebarkan berita:

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *