Harmonisasi dan Artistik, Antarkan Paduan Suara Pelajar SD Ini Juara Terbaik

Inspirasicendekia.com, MALANG – Penampilan enam tim finalis lomba paduan suara pelajar SD se Kabupaten Malang memang layak diapresiasi. Tak hanya memukau dengan lantunan harmonisasi vokal, mereka juga begitu ekpresif selama menyanyi.

Lihat saja penampilan tim finalis dari Gugus SD Pakis II, dengan perpaduan kostum putih-merah layaknya bendera kebanggaan Indonesia. Penampilan tim koor ini pun mampu menonjolkan imperesi artistik begitu apik dengan nyanyian vokal nan syahdu.

Lain halnya, penampilan dua finalis lainnya, dari kecamatan Turen dan Tirtoyudo. Tim peserta dari Gugus SDN kecamatan Turen II tampil mengenakan kostum dominasi hijau lengkap dengan topi baret. Sementara, nuansa adat tradisional tampak pada penampilan tim gugus SDN Kecamatan Tirtoyudo II dengan busana Jawa.

Ada yang menarik pada penampilan tim peserta dari kecamatan Ampelgading. Usai turun panggung, salah seorang penyanyi cilik paduan suara tim ini tak bisa menyembunyikan perasaannya, dan sempat menangis sesenggukan.

Entah apa perasaannya, si bocah ini memang kebagian melantunkan penggalan bait puisi pada lagu ‘Gebyar-Gebyar’ ciptaan mendiang Gombloh.

“Gak apa-apa….nggak papa. Sudah bagus kok, nak,” sahut para pendampingnya seraya menghampiri dan memeluk pundak si bocah laki-laki ini. Ia lalu ditenangkan dan dihibur, dengan diajak foto selfi bersama.

Salah seorang ketua juri final lomba paduan suara pelajar SD ini mengungkapkan, penekanan penilaian pada nyanyian koor adalah homoginitas suara semua penyanyi dalam tim. Termasuk, kesesuaian atau harmonisasi nada dan melodi.

“Secara umum, nilai penampilan yang ditonjolkan adalam impresi artistiknnya, baik perform, vokal, atau kostum. Penilaian lainnya, mimik dan pantomimik dan penjiwaan. Dinamika suara sangat diperhatikan saat penjiwaan lagunya,” terang

Dari hasil final lomba paduan suara ini, dewan juri akhirnya memutuskan tim dari gugus SDN kecamatan Pakis II sebagai juara 1. Dewan juri menyebutkan semua kriteria penilaian didapat tim peserta ini, meski secara penampilan masih sedikit ada kekurangan.

Disusul, juara 2 dan 3 diraih tim peserta gugus SDN kecamatan Kepanjen I dan kecamatan Ampelgading II. Sementara, satu konduktor terbaik dinobatkan pada dirijen tim dari SDN Kepanjen I.

Sebarkan berita:

About Choirul Amin

Founder PT. Cendekia Creatindo

View all posts by Choirul Amin →

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *