Raih Tujuh Kursi, NasDem Incar Kursi Pimpinan Dewan Kabupaten Malang

inspirasicendekia.com, MALANG – Partai Nasionalis Demokrat (NasDem) Kabupaten Malang cukup optimis mendapatkan posisi penting di DPRD. Satu kursi pimpinan dewan diincar untuk menempatkan kadernya.

“Kami mendapatkan tujuh kursi dari perolehan suara pileg 2019 lalu. Saya kira ini prestasi terbaik. Ini cukup menjadi modal untuk mentargetkan satu kursi pimpinan dewan periode mendatang,” kata Ketua DPD Partai NasDem, Choirul Anam, di sela acara buka bersama di kantor DPD NasDem, Ahad (26/5/2019) malam.

Dikatakan, sukses mendapatkan tujuh kursi DPRD ini juga diikuti peningkatan perolehan suara partai NasDem hingga 80 persen lebih. Meski, lanjut Anam, capaian ini masih belum sesuai target awal, yakni 9 kursi.

“Kekuatan kader sekarang lebih merata di semua dapil. Ini harus dipertahankan untuk modal pileg mendatang,” tegasnya.

Di hadapan kader dan pengurus cabang NasDem yang hadir malam itu, Choirul Anam menyatakan optimisme pada pileg 2024 mendatang dengan target 14 kursi DPRD Kabupaten Malang. Menurutnya, jika awal menjadi peserta pileg hanya 4 kursi dan mampu meningkat menjadi 7 kursi, tentunya hal ini bisa sangat mungkin.

“Dengan hasil tahun ini, mungkin masyarakat belum semuanya mengenal NasDem. Terlebih, kami masih dua kali ini ikut pileg. Nah, tugas kader di semua dapil untuk merealisasikannya ke depan,” pungkasnya.

Choirul Anam juga mengingatkan kadernya yang berhasil terpilih menjadi anggota dewan periode 2019-2023 untuk konsisten. Yakni, mewujudkan aspirasi dan janji apa saja yang sudah disampaikan kepada masyarakat saat menjadi caleg. [amn]

Sebarkan berita:

About Choirul Amin

Founder PT. Cendekia Creatindo

View all posts by Choirul Amin →

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *