Inspirasicendekia.com, MALANG – Komplek halaman kampus SMK Muhammadiyah 5 Kepanjen (Malvocs) bakal menjadi panggung terbuka bagi berbagai hiburan atraksi besok, Selasa (29/8) pagi. Duat band idola remaja, BianGindas dan D’Croof, bakal memanjakan seluruh siswa SMK ini dengan hits-hits mereka.
BianGindas yang digawangi sang vokalis Bian ini menjadi band bintang tamu dan bakal menghibur dengan sejumlah lagu andalannya. Sementara, D’Croof yang merupakan indie band bentukan Malvocs sendiri akan menampilkan kejuatan dengan single terbaru yang baru dirilisnya featuring Yunita. D’Croof sendiri selama ini dikenal dengan kreasi lagu-lagu Muhammadiyah dan Sang Surya yang diaransmen ulang dalam berbagai versi.
Kepala SMK Muhammadiyah 5 Kepanjen Arif Joko Suryadi mengungkapkan, atraksi band ini untuk meramaikan acara bertajuk Inagurasi dalam rangka 30 tahun Milad SMKM 5 sekaligu peringatan HUT RI ke-72. Dikatakan, sejumlah penampilan lain juga bakal meramaikan panggung sebagai rangkaian acara rekreatif ini.
Selain dua band yang lagi rajin promo album ini, warga SMK Muhammadiyah 5 Kepanjen menghadirkan nuansa festival seni yang dipastikan sarat kreativitas yang tentunya atraktif.
“Ada penampilan drama kolosal, atraksi beladiri Tapak Suci, parade seni tradisional dan moderen dance. Kreativitas seni diperagakan oleh para talenta muda pelajar Malvocs sendiri,” demikian Arif Joko. [min]